Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar Alamat Sewa Motor Jogja, Bisa Harian Bulanan

sewa motor jogja

Jasa sewa motor Jogja banyak dicari oleh para wisatawan yang sedang berwisata di Jogja. Alasannya adalah karena mengendarai kendaraan motor akan membuat pengalaman berwisata mengelilingi kota Jogja jadi lebih berkesan, motor juga akan bisa lebih mudah memasuki banyak jalan kecil yang ada di kota Jogja dan bisa menghindari kemacetan.

Anda bisa memilih sewa motor harian ataupun bulanan sesuai kebutuhan anda selama berada di Jogja.

Daftar Alamat Sewa Motor Jogja

Di Jogjakarta sekarang ini sudah banyak bermunculan jasa sewa motor yang menyewakan berbagai jenis kendaraan bermotor. Supaya bisa memilih penyewaan yang terbaik, ada banyak faktor yang perlu Anda perhatikan, seperti harga sewa, kualitas kendaraan, batas waktu sewa, lokasi, dan sebagainya.

Untuk membantu Anda, berikut kami berikan rekomendasi 13 jasa sewa motor Jogja yang terpercaya lengkap dengan kontak dan alamatnya. Selanjutnya, Anda bisa memilih sendiri jasa sewa yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

13 Jasa Sewa Motor Jogja

1. AJ Rental Motor
Jl. Lempuyangan, Bausasran, Danurejan, Yogyakarta
Telp/WA: 0813 2833 9900
https://ajrentalmotor.com

Jasa sewa motor Jogja murah yang pertama ini letaknya ada tepat di depan pintu dari Stasiun Lempuyangan. Dengan mengklaim sebagai persewaan motor yang terbesar di Jogja, AJ Rental berani memberikan garansi 100% tepat waktu alias on time.  

Ada banyak pilihan motor yang disewakan dengan harga yang cukup terjangkau, seperti ADV, Beat Street, Beat FI, All New Beat, New Vario dengan berbagai cc, Scoopy, PCX, CRF, NMAX, XMAX, dan sebagainya. AJ Rental juga menawarkan banyak fasilitas menarik untuk para pelanggannya, seperti gratis layanan antar jemput di dalam kota Jogja, 2 helm SNI, dan jas hujan dengan model poncho yang aman.

Persewaan motor di AJ Rental biasanya dihitung per hari, dan jam operasional untuk layanan antar jemputnya dibatasi antara jam setengah 7 pagi sampai setengah 9 malam. Antar jemput di luar jam tersebut dan di luar wilayah kota Jogja akan dikenakan biaya tambahan.

2. Kinararental.com
Jl. Prawirotaman 1 kav 4 sampai 5, Mergangsan, Yogyakarta dan Jl. Tirtodipuran, Gg Wibisana 1126A, Mantrijeron, Yogyakarta
Telp/WA: 0857 2937 0375
https://kinararental.com

Kinararental.com menyewakan berbagai jenis motor dengan harga yang terjangkau, seperti Beat, Mio, New Beat, Vario, PCX, NMAX, dan sebagainya. Kinara menawarkan banyak jenis kendaraan motor yang semuanya terawat, berkualitas, dan pastinya aman, sehingga bisa membuat perjalanan di kota Jogja lebih nyaman dan berkesan.

Beberapa fasilitas yang disediakan oleh jasa sewa motor Jogja  Kinara di antaranya adalah:

- Fasilitas pengantaran dan pengambilan motor ke lokasi, seperti hotel, stasiun, terminal, dan sebagainya, tanpa biaya tambahan untuk minimal penyewaan selama 2 hari.

- Helm standar SNI yang bersih, bisa berfungsi dengan normal, dan tentunya nyaman. Pelanggan juga bisa request ukuran helm yang dikehendaki.

- Jas hujan berbahan terpal dengan kualitas terbaik yang bersih, tidak bau, dan tidak sobek 

Untuk bisa menyewa motor di Kiranarental.com, Anda hanya perlu memberikan identitas asli sebagai jaminan, tanpa perlu meninggalkan deposit uang. Beberapa jenis identitas yang diterima adalah KTP, SIM, NPWP, kartu pegawai, Passport, KTM, Kartu pelajar, kartu ASKES atau BPJS, dan KK. 

3. FRent Jogja
Jl Mawar V No. 8, Gondokusuman, Yogyakarta
Telp/WA: 0878 3893 8806
https://www.frentjogja.com

Persewaan motor yang selanjutnya ini adalah sewa motor Jogja terdekat untuk Anda yang tinggal atau sedang menginap di daerah Gondokusuman, Yogyakarta. 

FRent Jogja menawarkan jasa penyewaan motor dengan kendaraan yang selalu dalam kondisi terbaik, cara pemesanan yang mudah bisa melalui online via website atau offline via Whatsapp, tarif sewa yang relatif murah untuk durasi sewa yang lama, dan fasilitas pelayanan yang lengkap.

Anda bisa mendapatkan layanan antar jemput gratis untuk pukul 7 pagi sampai 9 malam di area sekitar stasiun tugu, malioboro, prawirotaman, lempuyangan, dan janti. Penyewa juga akan mendapatkan fasilitas tambahan berupa 2 buah helm, 2 buah jas hujan, dan charger untuk jenis motor tertentu.

Beberapa unit motor yang disewakan oleh FRent adalah Vario, NMAX, Genio, X Ride, Beat, Spacy, Beat Street, PCX, Scoopy, dan sebagainya. Anda bisa mengecek harga dan penawaran menarik yang disediakan oleh FRent pada website resmi mereka yang sudah tercantum di atas.

4. Booyah Jogja
Jl Lempuyangan No.14, Yogyakarta
Telp/WA: 0821 3707 4866
https://booyahjogja.com

Jasa sewa motor Jogja yang selanjutnya adalah Booyah Jogja yang terletak di depan Stasiun Lempuyangan, Yogyakarta. Booyah rental motor menyewakan puluhan jenis motor matic dengan harga terjangkau dan syarat sewa yang murah.

Beberapa fasilitas yang ditawarkan Booyah Jogja di antaranya adalah:

- Dua buah helm SNI untuk menjaga keselamatan penumpang dan pengendara

- Jas hujan untuk melindungi dari segala kondisi cuaca

- Kendaraan motor yang sudah mendapatkan perawatan service rutin dan dilengkapi dengan STNK

Beberapa jenis motor yang disewakan adalah Beat, Vario, Genio New, X-Ride, Nmax, dan sebagainya. Untuk bisa menyewa motor di sewa motor Jogja Booyah, Anda harus memberikan jaminan berupa KTP dan satu identitas lainnya, seperti NPWP, BPJS, SIM A, Paspor, STNK, atau KTM. Hanya orang yang berdomisili di luar Jogja yang dapat menyewa motor di Booyah Jogja.

Selain itu, penyewa juga harus memiliki SIM C, baik nasional maupun internasional, dan bersedia untuk difoto bersama kendaraan yang disewa sebagai bukti.

5. JOGJIG Travel & Adventure
Jl. Lempuyangan No. 22, Bausasran, Yogyakarta
Telp/WA: 0822 4343 4477
https://jogjig.com/rental-motor-jogja-murah 

Ini adalah satu lagi jasa sewa motor Jogja terdekat dari Stasiun Lempuyangan, Yogyakarta. JOGJIG memberikan layanan antar jemput atau delivery gratis untuk area dekat Stasiun Tugu dan Malioboro, lengkap dengan fasilitas tambahan berupa 2 buah helm, 2 buah jas hujan, dan 2 buah masker.

JOGJIG menawarkan jasa rental motor Jogja untuk hitungan harian, mingguan, atau bulanan dengan harga yang terjangkau untuk para wisatawan yang ingin menghabiskan waktu liburan di Yogyakarta.
Beberapa keunggulan yang ditawarkan oleh JOGJIG sewa motor adalah:

- Setiap kendaraan dilengkapi STNK dengan pajak yang masih hidup dan berlaku

- Setiap kendaraan motor yang disewakan sudah melalui service dan perawatan rutin sehingga selalu dalam kondisi terbaik

- Setiap motor juga selalu terawat dan terjaga kebersihannya

- Ada banyak pilihan jenis motor yang disediakan dan semuanya berusia di bawah 3 tahun sehingga lebih aman. Beberapa contohnya adalah Beat, Scoopy, Vario, Genio, Lexi, ADV, NMAX, Vespa LX, PCX, dan sebagainya

6. WS Rental Jogja
Jl Pakuncen, Singojayan No. 38C, Wirobrajan, Yogyakarta (Office), Jl Ps. Kembang, Gedong Tengen, Yogyakarta (garasi 1), dan Jl Lempuyangan No. 1a, Danurejan, Yogyakarta (garasi 2)
Telp/WA: 0813 3001 2211
https://www.wsrentaljogja.com

Jasa sewa motor Jogja yang selanjutnya ini memiliki tiga lokasi strategis yang bisa Anda datangi, ketiganya ada yang berlokasi di pusat kota Jogja, di dekat Stasiun Tugu, dan di dekat Stasiun Lempuyangan. Anda bisa menyewa motor dengan cara datang langsung ataupun melalui WA. Anda bisa memilih jenis motor yang sesuai dengan keinginan Anda jika memesan melalui WA.

Beberapa jenis motor yang disewakan adalah Beat, Genio, Scoopy, NMAX, PCX, Vario, dan sebagainya. Harga sewa bisa untuk harian maupun mingguan, dan tarifnya bisa lebih murah tergantung pada tipe dan durasi penyewaan motor.

WS rental sudah memiliki pengalaman lebih dari 6 tahun, dan disarankan untuk memesan kendaraan dari jauh jauh hari jika tidak ingin kehabisan, terutama pada masa liburan dan weekend. Jasa sewa motor Jogja murah yang satu ini juga menyediakan layanan antar jemput mulai pukul 6 pagi sampai pukul 9 malam. Di luar jam itu, Anda harus mengantar dan mengambil motor langsung di garasi WS rental.

7. AB. Transport
Muja Muju, Umbulharjo, Yogyakarta
Telp/WA: 0813 8535 4113
https://sewa-motor-jogja-abtransport.business.site

Sewa motor Jogja AB transport melayani jasa persewaan kendaraan motor dari hari Senin sampai Minggu mulai pukul 7 pagi sampai 8 malam. Selain motor, AB Transport juga melayani jasa penyewaan kendaraan mobil.

Semua kendaraan yang disewakan di AB Transport dijamin dalam kondisi baru dan bersih. Ada banyak jenis motor yang bisa Anda pilih, seperti Beat, Mio, CBR, KLX, Ninja, NMAX, Vario, Supra, dan sebagainya. AB Transport menawarkan tarif sewa yang terjangkau dengan pelayanan yang responsif dan efisien. 

Untuk bisa menyewa motor di AB transport, Anda hanya perlu memberikan 3 buah identitas asli dan memilih jenis motor untuk dibawa berkeliling kota Jogja yang indah. Ada juga beberapa fasilitas tambahan yang diberikan untuk para penyewa, seperti 2 buah helm standard SNI, 2 buah jas hujan, dan payung.

8. Pamitran Rental Motor
Jl Mrican Baru 1D, Yogyakarta
Telp/WA: 0274 520545/0858 7868 6610
http://pamitranrentalmotor.com

Rental motor Pamitran sudah berpengalaman sejak tahun 2009 melayani ribuah klien lokal dan mancanegara. Beberapa keunggulan yang ditawarkan oleh sewa motor Jogja Pamitran adalah:

- Harga murah dengan pelayanan yang terbaik dan konsultasi staff ahli untuk membantu Anda memilih motor yang sesuai dengan kebutuhan

- Pilihan jenis motor yang banyak dan semuanya aman dan layak untuk dikendarai

- Fasilitas lengkap berupa layanan antar jemput gratis, jas hujan, dan helm

- Proses booking yang mudah, bisa melalui Whatsapp, telepon, maupun email

Pamitran menyediakan berbagai jenis motor, mulai dari transmisi manual, matic, sampai motor laki yang cukup jarang ditemukan di tempat persewaan motor. Contoh jenis motor yang disewakan adalah Revo, Mio, Beat, Vario, Genio, Scoopy, NMAX, ADV, XMAX, Pulsar, KLX, W175, dan sebagainya.

Ada banyak paket rental motor murah yang ditawarkan oleh Pamitran, seperti paket sewa motor + driver, paket sewa motor bulanan, paket wisata dengan motor trail, dan paket tour motorbike.

9. Dino Rental Jogja
Jl Nogomudo I/90, Caturtunggal, Yogyakarta
Telp/WA: 0813 2009 7387
http://dinorentalyogya.com/rental-motor 

Sewa motor Jogja dari Dino Rental Jogja menawarkan jasa rental motor dengan harga terjangkau dan layanan antar jemput gratis yang menjadi andalan utama. Beberapa jenis motor yang disewakan adalah Vario, Genio, Beat, Scoopy, NMAX, dan sebagainya. Semuanya dilengkapi dengan fasilitas 2 buah helm, 2 buah jas hujan, dan gratis delivery ke area dalam kota Yogyakarta.

Untuk bisa melakukan penyewaan motor, Anda harus memberikan 3 jenis kartu identitas sebagai jaminan. Jenis identitas yang diterima di antaranya adalah KTP, NPWP, Passport, STNK, Kartu Askes atau BPJS, KK, KTM, BPKB, Kartu pegawai, atau SIM A. 

Ada banyak lokasi pengantaran yang bisa dipilih, dan semuanya tersebar di area Jogja timur, utara, selatan, barat, dan tengah kota.

Selain jasa rental motor Jogja, Dino juga menyediakan jasa rental mobil dan paket wisata Yogyakarta dengan harga yang terjangkau. Anda bisa menghubungi nomor kontak yang tersedia untuk informasi lebih lengkapnya.

10. Alif Transport Yogyakarta
Jl Kaliurang KM. 5 2 D3A, Karangwuni, Caturtunggal, Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta
Telp/WA: 0274 5022573/0877 1921 1109
https://www.alifsewamobil.com/sewa-motor

Alif Transport adalah jasa sewa motor Jogja yang menyediakan berbagai jenis motor matic, seperti Mio, Beat, Vario, Scoppy, NMAX, AEROX, dan sebagainya, dengan fasilitas antar kendaraan ke stasiun, bandara, atau hotel di area Jogja. 

Rental motor Alif Transport selalu menyediakan kendaraan dalam kondisi bersih dengan performa terbaik. Pelayanan yang diberikan juga selalu ramah untuk melayani para pelanggan.

Harga sewa yang ditawarkan Alif Transport cukup terjangkau, dan ada penyesuaian tarif untuk musim musim sibuk, seperti hari libur nasional dan long weekend. Anda bisa menghubungi langsung nomor kontak yang tertera untuk mengetahui informasi lebih lanjut dan melakukan pemesanan.

11. Transmojo Rental Motor Jogja
Gang Pusponyindro No. 12B, Muja Muju, Umbulharjo, Yogyakarta
Telp/WA: 0812 2957 3335
http://transmojo.blogspot.com/2012/01/rental-motor-jogja.html 

Transmojo Rental Motor Jogja menawarkan jasa sewa motor di Jogja dengan layanan antar jemput gratis untuk wilayah dalam kota Jogja dan sekitarnya. Beberapa jenis motor yang disewakan adalah Vario, Scoopy, Beat, Revo, Supra X, Satria, NMAX, dan sebagainya.

Setiap motor yang disewa juga dilengkapi dengan fasilitas lengkap, seperti 2 buah helm SNI, 2 buah jas hujan, dan layanan antar jemput di hotel, bandara, dan stasiun di wilayah Yogyakarta. Untuk bisa menyewa motor di Transmojo, berikut adalah beberapa persyaratan yang perlu Anda penuhi:

- Haruslah seorang wisatawan di kota Yogyakarta

- Memberikan jaminan 2 buah kartu identitas, yaitu 2 buah KTP dan 1 buah SIM A, buku nikah, KTM, kartu pelajar, STNK, atau paspor

- Mengisi form pemesanan yang bisa dilakukan via nomor kontak yang tersedia

- Melakukan pembayaran sesuai harga yang ditentukan ketika pemberian kendaraan

12. Rental Mandiri Yogyakarta
Jl Lempuyangan No.8 PJKA 8
Telp/WA: 0857 4313 0870 atau 0821 3441 5485
https://mandirimotor.id/home.php 

Rental Mandiri Yogyakarta menyediakan jasa rental kendaraan yang bisa digunakan untuk keperluan transportasi umum maupun wisata. Jasa rental sepeda motor yang terletak di seberang pintu bagian barat dari Stasiun Lempuyangan ini sudah berdiri sejak tahun 2010. Setiap orang yang ingin menyewa motor haruslah memiliki E-KTP dan SIM C. 

Untuk bisa menyewa motor, Anda harus memberikan minimal 3 buah identitas asli, berupa KTP, STNK dengan alamat yang sesuai dengan KTP, NPWP, Askes, KTA, KTM, kartu pegawai, BPJS, SIM A, atau passport. Semua kendaraan yang disewakan dari Rental Mandiri Yogyakarta dalam kondisi terbaik dengan harga sewa yang bersahabat.

13. Andies Rental & Tour
Jl Kalijaga Karaganyar MG III 1179, Yogyakarta
Telp/WA: 0878 3979 3900
https://rentalmotorjogjakarta.com

Jasa sewa motor Jogja yang terakhir di daftar ini adalah dari Andies yang menawarkan harga yang terjangkau, semua unit kendaraan dalam kondisi terawatt, layanan pelanggan yang tersedia 24 jam, dan layanan antar jemput gratis di area kota Yogyakarta.

Beberapa jenis motor yang disewakan adalah Beat Deluxe, Beat Street, Scoopy, Genio, Vario, Beat FI, dan sebagainya. Selain menyediakan jasa rental motor, Andies Rental & Tour juga menyediakan jasa rental mobil dan paket tour di Yogyakarta dengan harga yang terjangkau.

Itu tadi adalah daftar 13 rekomendasi jasa sewa motor Jogja yang terpercaya dengan harga bersahabat dan kualitas unit kendaraan yang terbaik. Jika anda juga memiliki usaha yang sama tetapi belum ada daftarnya diatas, silahkan promosikan usaha anda melalui kolom komentar di bawah.

Posting Komentar untuk "Daftar Alamat Sewa Motor Jogja, Bisa Harian Bulanan"